Ada beberapa kasus ketika mahasiswa UT membuka laman sia.ut.ac.id yaitu munculnya notifikasi:
"Status kelengkapan berkas pendaftaran anda belum lengkap (DS) dan berpotensi nilai uas tidak keluar.
Silahkan konfirmasi ke UPBJJ tempat anda mendaftar dengan melengkapi berkas persyaratan yang ditetapkan. "
Nah, jika sahabat salut mengalami hal demikian, cara pertama yang bisa anda lakukan adalah memastikan ikuti petunjuk yang ada, yaitu dengan menghubungi UPBJJ tempat anda mendaftar. Di UPBJJ tempat anda mendaftar tersebut, nantinya anda akan diminta untuk memberikan beberapa dokumen yang diminta oleh sistem, data tersebut biasanya berupa Formulir Data Pribadi Mahasiswa (F1-E, Lembar Ke 1), Fotocopy Ijazah Terakhir, Surat Pernyataan Keabsahan Dokument, Formulir isian pasfoto dan Tanda tangan Mahasiswa, FotoCopy KTP/NIK, Surat Pernyataan Tidak Pindah Sipas, Transkrip Nilai, atau Pas Foto 4x6.
Cara tersebut diatas merupakan cara paling jitu jika kantor UPBJJ tempat anda mendaftar dapat dijangkau dengan mudah dari lokasi anda saat ini, namun jika hal tersebut kurang memungkinkan, maka dapat melakukan cara yang kedua.
Cara kedua, jika anda mengalami permasalahan diatas dengan menghubungi Sentra Layanana Universitas Terbuka (SALUT) atau pokjar terdekat anda. tentunya dengan membawa berkas seperti cara pertama.
Cara ketiga, yaitu cara yang tentunya wajib diketahui bagi mahasiswa UT dengan login terebih menscan seluruh dokumen pendukung pendaftaran UT, kemudian login ke laman sia.ut.ac.id menggunakan user dan paswod sendiri. setelah dipastikan bisa login pada laman tersebut, kemudian pilih menu Registrasi atau Laporan - Peragaan/Laporan - Peragaan Data Pribadi - Pemberkasan.
Pada menu pemberkasan kmahasiswa akan langsung mengetahui berkas apa saja yang diperlukan untuk diupload sesuai dengan keterangan warna pada tulisan tersebut, yaitu: Merah : Berkas Salah, Biru: Berkas Sesuai, Ungu: Belum ada Berkas, HitamL Berkas Belum Divalidasi, Hijau: Berkas Belum di Scan, dan Orange: menunggu validasi oleh BAKP.
Nah, sampai disini semoga bisa membantu ya....